Home » » Kesehatan Kulit

Kesehatan Kulit

 
Jerawat tumbuh
Faktor yang menyebabkan atau yang mempengaruhi kesehatan kulit tentunya banyak hal, ada yang pengaruh luar dan ada yang pengaruh dari dalam diri kita tentunya tanpa kita sadari. 
Adapun pengaruh dari luar diantara :
  • Sinar Matahari, hampir 90 % dari gejala yang terkait dengan proses penuaan dini pada kulit diakibatkan oleh sinar UVA dan UVB yang berasal dari matahari, yang merusak kolagen dan elastin dibawah kulit.
  • Cuaca, perubahan cuaca yang ekstrim dapat mempengaruhi kesehatan kulit. Cuaca dingin dapat membuat kulit kering dan cuaca panas dapat memicu keringat dan minyak sehingga menyebabkan jerawat.
  • Polusi, polusi dapat menganggu keseimbangan kulit
  • Stres, stres biasanya disebabkan masalah psikis sehingga mempengaruhi keadaan fisik seseorang termasuk kulit wajah. Stres bisa menyebabkan keriput dan kusam pada kulit wajah.
Adapun yang bisa mempengaruhi dari dalam tubuh kita adalah :
  • Hormon, hormon yang tidak seimbang dapat menyebabkan kulit kering, berminyak bahkan cenderung timbul jerawat, flek hitam dan warna kulit tidak merata.
  • Gaya Hidup, Merokok makanan yang tidak sehat  dan kurang istirahat dapat menyebabkan kulit kusam dan penuaan dini pada kulit wajah.
  • Usia, seiring bertambahnya usia, struktur kolagen perlahan melemah sehingga kulit kehilangan elastisitas dan timbul kerutan pada wajah.  
 Untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat kita harus rajin membersihkan, kalau bagian wajah kita cukup membersihkan dengan rutin setiap hari. Facial foam adalah cocok untuk membersihkan kulit wajah kita karena banyak mengandung vitamin C.

2 komentar:

  1. Kalau aku jarang pake sabun karena tak mampu beli sabun, :D

    BalasHapus
  2. minta tetangga aja, uangnya disimpen buat beli sawah...hehheee

    BalasHapus

Terimakasih atas kunjungannya.
Dilarang Spam, Promosi dan Porno